Bagiku Linux begitu mempesona, indah dan menawan, tapi Linux tetap murah, mudah, flexibel dan terbuka. Linux sangat cocok bagi semua kalangan, terutama generasi muda yang kreatif. Tak ada yang lebih bagus dari Linux, yang lebih mahal banyak...

Rabu, 09 Maret 2011

Membuat distro ubuntu sendiri

Posted by putralinuz 09.16, under , | 1 comment

Beberapa hari ini aku nggak posting karena baru belajar membuat distro sendiri. Jika berhasil keren kan? Seolah-olah kita memiliki sistem operasi sendiri. Di Indonesia sendiri sudah banyak turunan-turunan linux, seperti BlankOn, Nexenta, gOS, B.A.N.D.I.T OS dan masih banyak lagi. Di internet banyak sekali Tools untuk membuat Distro linux sendiri, tool yg paling umum digunakan adalah Reconstruktor, tp ada tool lagi yg gak kalah keren, yaitu Remastersys.

Persiapan pertama adalah download Tool Remastersys memlalui situs http://sourceforge.net/projects/remastersys/files/ silahkan download sesuai dgn system operasi kamu. Kemudian install dgn cara klik 2 kali.
Setelah Remastersys sudah terinstall di komputer kita, kini saatnya memulai pekerjaan, yaitu membuat iso image linux. Buka program Remastersys, kalo di ubuntu ada di menu System > Adminitration > Remastersys. Disarankan agar mematikan semua aplikasi window yg terbuka dan meng-unmount semua sharing network.


Setelah ada program Remastersys terbuka, maka ada beberapa pilihan yaitu:

1.Backup
Jika kita ingin membackup semua file system beserta file2 data user ke dalam file iso
2.Dist
Digunakan untuk membuat kloningan system. Jadi dengan perintah data user tidak akan ter-backup
3.Distcdfs
Perintah ini akan membuat file dan direktori struktur seluruh sistem. Bisa juga dikatakan kalau folder dan file2 tersebut adalah hasil ectract-an file iso dari perintah nomor 1. bisa digunakan jika kamu ingin menambah file2 secara manual ke dalam system tersebut sebelum dijadikan iso.
4.Distiso
Digunakan untuk membuat file iso dari folder hasil perintah 3.
5.Modify
Ini adalah menu yg digunakan mengkostumasi opsi Remastersys.
6.Clean
Menu ini digunakan untuk menghapus temporary file.
7.Info
Info tentang program Remastersys
8.Quit
Untuk keluar dari program Remastersys

Buatlah Desktop Linux yang bagus atau keren dengan menganti Theme, Wallpaper, Window Manager, Login Manager, Spalsh Screen, Grub Splash, dan lain2. Tambahkan juga aplikasi yg berguna dan bagus. Setelah semua cukup, buatlah file iso dan siap untuk di bagi-bagikan ke teman-teman.

Selamat mencoba....!!

1 komentar:

trims infonya...
salam kenal buat semuanya.....
terutama buat yang post artikel....

Posting Komentar

It's here

It's here
Yang tidak sabar mencicipi Ubuntu 13.10

Blogroll